TORAJATIMES.com

Objektif & Aktual

Bupati Frederik Victor Palimbong Pimpin Upacara Peringatan Hari Keluarga Nasional Ke 32

Bupati Frederik Victor Palimbong Pimpin Upacara Peringatan Hari Keluarga Nasional Ke 32, Senin (30/6/2025). Dok/foto: torajatimes.com

TORAJA UTARA, TORAJA TIMES.com | Pemerintah Kabupaten Toraja Utara menggelar peringatan Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) ke-32 di halaman Lapangan Bakti Rantepao, Toraja Utara, pada Senin (30/6/2025).

Acara ini dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Toraja Utara, Sekda Toraja Utara, Asisten, Staf Ahli, Kepala Dinas DP3AP2KB, beberapa Kepala OPD, Camat, Kepala Puskesmas, Ketua dan Wakil ketua TP PKK, Ketua Dharma Wanita, serta Para Pegawai lingkup Pemerintah Kabupaten Toraja Utara.

Bertindak selaku Pembina Apel, Bupati Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong, ST., SM., M.Ak dalam sambutannya, menyampaikan bahwa keluarga adalah pondasi utama dalam pembangunan bangsa. Keluarga yang kuat dan harmonis akan melahirkan generasi yang berkualitas, berakhlak mulia, dan mampu bersaing di era global. Tema nasional tahun ini “Dari Keluarga untuk Indonesia Maju”, dinilai sangat relevan dengan tantangan dan peluang yang dihadapi bangsa menuju Indonesia Emas 2045.

Bupati juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam membangun keluarga. Ia menyebut bahwa pembangunan keluarga bukan hanya tanggung jawab negara, namun merupakan kerja bersama seluruh elemen bangsa.

Ia mengungkapkan bahwa Pemerintah tidak bisa berjalan sendiri melainkan butuh kerjasama multipihak agar tercipta keluarga yang tangguh, sehat, dan produktif.

Bupati Frederik Victor Palimbong menyoroti tiga pilar utama yang perlu diperkuat yaitu Pendidikan, Kesehatan, dan Ekonomi Keluarga.

“Dia mengajak seluruh masyarakat untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan anak-anak serta memberikan bekal keterampilan agar keluarga mampu bertahan dan berkembang di tengah perubahan zaman. Jangan biarkan anak-anak kita dikuasai oleh teknologi. Gawai harus menjadi alat bantu, bukan pengganti interaksi keluarga,” tuturnya.

Lebih lanjut, Frederik juga menyampaikan pentingnya memperhatikan kesehatan keluarga, terutama dalam mencegah stunting dan menjaga 1.000 hari pertama kehidupan anak, kita harus memastikan bahwa setiap anak tumbuh sehat sejak lahir. “Jangan ada lagi bayi yang lahir stunting di Toraja Utara, ungkapnya.

Bupati mengajak warga untuk menjaga kesehatan lansia agar tetap produktif sampai hari tua.

Mengenai ekonomi, dirinya mengingatkan pentingnya pemberdayaan ekonomi keluarga untuk menciptakan kemandirian. Kita harus membantu tiap keluarga agar memiliki pendapatan yang cukup, setidaknya untuk memenuhi kebutuhan dasar serta Program pemberdayaan ekonomi akan terus kita dorong sampai ke desa-desa.

Bupati Frederik Viktor berharap agar peringatan ini menjadi momentum bagi semua pihak untuk memperkuat kembali peran keluarga dalam pembangunan. “Mari kita jadikan keluarga sebagai pusat nilai, pendidikan, dan budaya. Dari keluarga, kita bangun Indonesia yang lebih maju,” pungkasnya.(*)

Penulis : Eno
Editor   : Rahmad

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Berita Terkini

Bupati Toraja Utara Lantik 25 Pejabat Eselon II Hasil Job Fit, Ada 5 Non Job

Pelantikan Pejabat Eselon II dan III Toraja Utara