Bupati Toraja Utara Melayat ke Rumah Duka Kala’tiku Paembonan, Yohanis Bassang : Merasakan Kehilangan Sosok Tokoh Toraja
TORAJATIMES.COM – Toraja Utara | Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang, SE. M. Si melayat ke rumah duka Mantan Bupati Toraja Utara, Kala’tiku Paembonan di st. Carolus Salemba, Jakarta, Sabtu (10/08/2024).
Yohanis Bassang menyampaikan duka cita yang mendalam atas kepergian sosok Tokoh yang sudah berperan penting dalam kemajuan Kabupaten Toraja Utara selama masa hidupnya terlebih semenjak menjabat sebagai Bupati Toraja Utara selama 5 Tahun.
Kepergian pak Kala’tiku Paembonan yang merupakan mantan Bupati Toraja Utara periode 2016-2021 meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, kerabat, dan masyarakat Toraja Utara,”tutur Yohanis Bassang yang akrab di sapa Ombas.
Dengan kehadirannya, Bupati Ombas menunjukkan solidaritas dan penghargaan atas jasa-jasa almarhum selama menjabat sebagai Bupati Toraja Utara sekaligus sebagai bentuk dukungan terhadap keluarga yang ditinggalkan.
Disampaikan Bupati Ombas, atas nama Pemerintah dan Masyarakat Toraja Utara menyampaikan Turut Berdukacita yang dalam atas kepergian Bapak Kala’tiku Paembonan mantan Bupati Toraja Utara Periode 2016-2021, kiranya istri, anak, cucu dan seluruh rumpun keluarga diberi kekuatan dan ketabahan dari Tuhan Yesus Kristus.(*)
Penulis : Eno
Editor : Yansen
Tinggalkan Balasan