TORAJATIMES.com

Objektif & Aktual

Secara Aklamasi JERNI MA’GULING Terpilih Sebagai Ketua PWI Toraja Hasil Konfrensi Pertama di Toraja Utara

TORAJA TIMES.COM – TORAJA UTARA | Terpilih jadi Ketua PWI Toraja pada Konfrensi Pertama PWI Toraja, Jerni Ma’guling menyampaikan terima kasih kepada teman-teman pengurus PWI Toraja yang sudah memilih dan mempercayakan saya selaku Ketua PWI Toraja.

Jerni Ma’guling terpilih sebagai Ketua PWI Toraja secara aklamasi karena untuk menjadi calon Ketua PWI harus menjadi anggota PWI dan memiliki kartu anggota PWI selama 1 Tahun. Sehingga Jerni Ma’guling satu-satunya anggota PWI Toraja yang sudah memiliki kartu anggota selama 1 Tahun.

Jerni Ma’guling menyampaikan bahwa dengan terpilihnya dan dipercaya dari teman-teman pengurus, saya akan menjalankan organisasi PWI Toraja dengan baik dan berkoordinasi dengan para senior atau mantan Ketua PWI Toraja. Karena tanpa kerjasama dan koordinasi yang baik, organisasi tidak akan berjalan dengan baik,”kata Ketua PWI Toraja Terpilih pada Konfrensi Pertama di Restoran Ayam Penyet Rantepao, Senin 27 November 2023.

Ditambahkan Jerni Ma’guling bahwa kepercayaan ini adalah merupakan amanah dan saya akan jalan organisasi PWI Toraja sesuai petunjuk Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga PWI serta menyusun program kerja tahun 2024 medatang.

“Ia juga menyampaikan bahwa mengedepankan PWI Toraja sebagai Organisasi yang independen dan bermartabat. Dan saya juga akan berkoordinasi dengan Pemerintah dan pihak-pihak lain untuk memajukan dan membesarkan PWI Toraja selama 3 Tahun kedepan,”ungkap Jerni Ma’guling selaku Ketua PWI Toraja terpilih kepada media Toraja Times.

H.Abdul Manaf Wakil Ketua Bidang Organisasi PWI Propinsi Sulawesi Selatan selaku Pimpinan Sidang pada Konfrensi Pertama PWI Toraja menyampaikan bahwa dengan terpilihnya saudari Jerni Ma’guling sebagai Ketua PWI Toraja agar segera melengkapi struktur pengurusnya dan melibatkan semua teman-teman wartawan yang tergabung dalam anggota PWI Toraja,”ucapnya.

“Wakil Ketua Bidang Organisasi PWI Propinsi Sulawesi Selatan berharap agar Ketua PWI Toraja terpilih hari ini agar menjalan organisasi dengan baik. Segera membuat menyusun program kerja dalam bentuk peiningkatan SDM, Pelatihan Jurnalistik dan kegiatan lainnya yang membawa orgnaisasi PWI Toraja lebih baik.

Usai menetapkan Jerni Ma’guling sebagai Ketua PWI Toraja hasil Konfrensi Pertama PWI Toraja, Wakil Ketua Bidang Orgnasasi PWI Propinsi Sulsel menyerahkan Beendera Pataka PWI kepada Ketua PWI Toraja Terpilih Jerni Ma’guling. (*)

Penulis : Eno
Editor   : Jansen

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Berita Terkini